Siapa yang paling tahu
segala daun gugur yang jatuh
Siapa yang paling mengerti
setiap butir air meresap mengalir
semut hitam yang berjalan diatas batu
hitam ditegah malam tigapuluh
nafas, denyut, detik, gerak, bunyi, faham,
ilmu, semesta dan sembunyi niat-niat
siapa yang lebih tahu, DIA dekatnya di dalam
tak berjarak, nadimu bukan pikiran.
siapa yang lebih dekat, cahaya dalam cahaya penguasa penghabisan
metro subuh 05:31
24/09/2012
erwinsyah
0 komentar:
Posting Komentar